Kelebihan Dan Kekurangan Blackberry Messenger/ BBM Pada Versi Android


24/08/2014, Mungkin anda adalah seorang pengguna Blackberry Messenger/ BBM, bagi yang menggunakan smartphone pasti tidak akan lepas dari aplikasi ini.

Aplikasi bbm kini telah digunakan oleh banyak kalangan, seperti anak-anak, orang tua, anak sekolah, dsb.

Sejak dirilisnya BlackBerry Messenger untuk smartphone android, banyak yang berbondong-bondong pindah ke android untuk mencicipi kecanggihan smartphone ini.

Dan sekarang pengguna BlackBerry Messenger di indonesia juga semakin bertambah, setelah dirilisnya untuk operasi sistem android 2.3 +.

Sumber mengatakan bbm pada android lebih banyak kekurangannya daripada kelebihannya, ada baiknya juga kalian mengetahui beberapa kekurangan dan kelebihannya terlebih dulu.

KEKURANGAN :

1. Kuota internet menjadi lebih boros.

2. Pin bbm tidak permanen.

3. Kesulitan mencari kontak yang ada bagi yang mempunyai banyak kontak. Berbeda dengan versi BlackBerry yang bisa memilih kategori yang ada.

4. Broadcast Message, ini yang menjadi kekurangan paling utama dalam bbm android, setiap yang kita broadcast akan di tampilkan di obrolan semua, ini akan merepotkan bagi yang kontaknya banyak.

5. Belum mempunyai fitur autotext seperti BlackBerry.

6. Profil Picture, tidak bisa memperbesar atau memperkecil sehingga kita tidak bisa memakai ukuran yang pas.

7. Tidak ada fitur invite cepat ke bbm, berbeda dengan versi BlackBerry. Sehingga jika kita menerima pin baik itu dari pin train, kita harus invite dengan cara ketik manual

KELEBIHAN :

1. Bisa mengunakan wifi, sehingga disaat tidak terduga paket kuota pun habis kita bisa memimjam wifi, baik itu dari teman atau cari free wifi.

2. Tampilannya yang lebih menarik, tersedia 2 pilihan layout yang bisa digunakan, Layout Grid dan List.

3. BBM grup, Bertambahnya member grup menjadi 50 member dari 30 member versi BlackBerry.

4. Akses dropbox, menerima file dan bisa secara langsung menyimpannya ke akun dropbox.

5. Bisa sharing files dengan mudah dan cepat.
6. Tampilan pembaruan yang lebih menarik.

Inilah beberapa kekurangan dan kelebihan bbm pada versi android.
Baca juga Jejaring Sosial, Apa Itu Aplikasi Path | Oshable.

Previous
Next Post »